Paris 1 - Hari pertama langsung menuju ke Basilique du Sacré-Cœur. Basilika ini merupakan salah satu landmark kota Paris, yang didedikasikan untuk Jesus, yang selesai di bangun tahun 1914. Basilique du Sacré-Cœur terletak di puncak bukit Montmartre, titik tertinggi di kota Paris. Disini ada fasilitas lift, jadi pengunjung tidak perlu menyusuri dan menapaki tangga bukit setinggi 130 meter. Tapi hari itu kita hanya menikmati basilica ini dari bawah. Untuk menikmati keindahan ini tidak dipungut bayaran alias gratis.
Disepanjang jalan menuju basilica ini dipinggirannya banyak jualan souvenir dan berbagai baju dan pernak pernik Paris dan pastinya harganya terjangkau. Terus terang ini mengingatkan jalanan yang biasa kita temui di daerah stasiun dekat Bogor yang banyak menjual pernak pernik dengan harga yang murah. Tapi sebaiknya untuk membeli gantungan kunci, mending belinya di daerah Concorde yang dekat menara Eiffel, disitu jualnya murah banget, dengan 1 EUR bisa dapat 5 gantungan kuncil Eiffel, kalo di Basilica Cuma dapat 3. Murah kan!!! Karena ini tempat pertama yang kita kunjungi di Paris, jadi kebanyakan kita hanya surveu harga disini. Nah setelah sarapan dan berfoto-foto disini, kita langsung menuju Arc de Triomphe…
Basilique du Sacré-Cœur
Saturday, November 28, 2009
Posted by Traveling-freak at 28.11.09
Tags: Basilique du Sacré-Cœur, Europe, Family Travel, Hawis' family, Paris
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
3 comments:
wow keren,,,bisa dibuat novel perjalanan tuh pak kayak Andrea Hirata waktu di Sorbonne
terima kasih sudah berkunjung :)
[...] has been almost five months since I met my lovely son and wife in October 2009 (see the stories of Basilique, Arc de triomph, Eiffel Tower) . Yes, it is really terrible times for me and of course my wife. I [...]
Post a Comment