Sebulan yang lalu saya mengurus visa belajar di BSU Uni-Bremen. Nah setelah mengisi itu, saya juga disarankan mengisi formulir ”uang selamat datang” alias ” Begrüßungsgeld”. Mau tahu gak berapa besarnya? 150 EURO. Sumpah itu gak main-main. Setiap mahasiswa disini pada tahun pertama tinggal alias punya visa studi pasti semua dapat yang namanya welcome money ini. Kabar ini sudah saya dapat dari beberapa teman, tapi karna harus balik ke Indonesia di awal semester, jadi belum kesampaian.
Adapun persyaratan untuk menerima uang ini adalah terdaftar sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi di negara bagian Bremen, baik di kota Bremen atau di Bremerhaven. Selain itu, sudah mendaftarkan diri di Stadtamt (saya daftarnya di cabang Stadtamt - BürgerServiceCenter-Mitte pas pertama kali datang di akhir september 2008) dan akan tinggal paling tidak 12 bulan kedepan. Untuk mahasiswa tamu (guest student) tidak bisa menerima fasilitas ini, tapi jika ijin tinggalnya selama 12 bulan, jangan ragu lagi segera ambil kesempatan ini...
Jadi, gampang banget. Isi formulirnya di sini. Terus cetak dan tanda tangan. Lalu bawa deh tuh formulir ke BSU disertai dengan pengenal diri, form anmeldung dari stadamt, bukti imatrikulasi dan paspor. Nah si ibu di BSU akan mengecek data kita di data base komputer. Dan dalam sekejap, dia akan meng-cap formulir kita, artinya dalam 4 minggu uang akan masuk ke rekening kita...
Entah apa alasannya pemerintah negara bagian Bremen memberikan "uang saku" ini, tapi yang pasti uang ini telah menngantarkan saya untuk mendapatkan kamera DSLR Canon EOS 1000D..
Seneng kan!!! Makanya kuliah di Bremen aja hehehehe....
2 comments:
bagi duitnya donk sayang
pengen punya blackberry hihihi :)
hehehe :))
Post a Comment